PPKM Diperpanjang, Bagaimana Nasib Pengusaha Kecil?

PPKM , Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat yang mana juga membatasi pergerakan ekonomi masyarakat. Ngak tahu kenapa, hari ini lagi pengen nulis, setelah sekian lama. Tapi tulisan kali ini bentuk sebuah kritik kecil dari hati orang kecil seperti diri ini. Ingin teriak ngomong ke pemerintah juga mana mungkin, jadi salah satu cara yah nulis gini dan berharap bisa mewakili isi hati banyak orang. Sebelum kita bahas lebih lanjut, pernahkah kita berpikir... Kegiatan seperti apa yang harus dibatasi ? Bekerja ? Makan ? Sekolah? jalan-jalan ? Berkumpul bersama keluarga dan teman ? Terus terang saja, saya sangat mengapresiasi dengan upaya pemerintah untuk melakukan pembatasan kegiatan demi mencegah meledaknya penyebaran virus yang viral ini, Covid19. Namun, saya sangat berharap pemerintah mampu mempertimbangakn setiap keputusannya, yang artinya keputusan dan kebijakan tersebut dapat menyeimbangi semua kalangan, terutama kalangan masyarakat kecil. Jujur aja, efek dari PPKM ini tid...